blog

Sumenep - Dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumenep menyelenggarakan Anugerah Penyuluh Agama Tahun 2026 dan telah memasuki Grand Final pada Selasa, 6 Januari 2026. Kegiatan ini berlangsung di Aula I Kantor Kemenag Kabupaten Sumenep.

Acara tersebut dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumenep, Abdul Wasid. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para penyuluh agama yang telah menunjukkan dedikasi, inovasi, serta komitmen dalam melaksanakan tugas pembinaan dan pelayanan keagamaan di tengah masyarakat.

Grand Final Anugerah Penyuluh Agama ini merupakan puncak dari rangkaian seleksi yang telah dilaksanakan sebelumnya, dengan menampilkan para penyuluh agama terbaik dari berbagai kategori. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan penghargaan atas kinerja dan kontribusi nyata penyuluh agama dalam memperkuat moderasi beragama serta menjaga kerukunan umat.

Selain sebagai ajang apresiasi, kegiatan ini juga menjadi sarana motivasi bagi seluruh penyuluh agama agar terus meningkatkan profesionalisme dan kualitas layanan kepada masyarakat. Momentum HAB ke-80 Kemenag RI diharapkan semakin memperkokoh semangat pengabdian seluruh insan Kementerian Agama, khususnya di Kabupaten Sumenep.

Acara berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat, serta dihadiri oleh jajaran pejabat di lingkungan Kantor Kemenag Kabupaten Sumenep, para peserta finalis, dan undangan lainnya.